BUPATI DAN WAKIL BUPATI BELU SIDAK KE PUSKESMAS SILAWAN

TASIFETO TIMUR – Bupati Belu, dr. Taolin Agustinus, Sp.PD-KGEH, FINASIM dan Wakil Bupati Belu, Dr. Drs. Aloysius Haleserens, MM melaksanakan Inspeksi Mendadak ke Pusat Kesehatan Masyarakat (Puskesmas) Rawat Inap Silawan, Kecamatan Tasifeto Timur, Senin (06/02/2021).

Hal ini dilakukan untuk melihat dan pengecekan secara langsung sarana dan prasarana yang ada di Puskesmas tersebut. Seperti pengecekan loket pendaftaran pasien, loket apotek, rawat inap, dan Unit Gawat Darurat (UGD) serta beberapa beberapa ruangan yang ada di Puskesmas Silawan.

Disela-sela sidak tersebut, Bupati Belu mengingatkan para tenaga kesehatan di Puskesmas Silawan untuk tidak terlambat melakukan pelayanan kepada masyarakat.

“Saya harap tetap melakukan koordinasi dengan Dinas Kesehatan. Lakukan kontrol disaat masyarakat membutuhkan dan jangan ada keterlambatan untuk pelayanan terhadap masyarakat,” katanya.

Bupati Belu juga mengharapkan kepada para nakes agar selalu memperhatikan peralatan yang di butuhkan di puskesmas.

“Alat yang dibutuhkan harus didata dan dijaga supaya tetap digunakan secara baik. Sedangkan peralatan yang rusak tetap koordinasi dengan Dinas Kesehatan, termasuk kendaraan yang ada harus selalu diperhatikan, supaya masyarakat butuh secara emergensi bisa segera dibantu,” pinta Bupati Belu.

Bupati juga meminta kepada para perawat, dokter maupun petugas di Puskesmas tersebut untuk tetap mengutamakan pelayanan yang prima kepada warga agar masyarakat senang bila datang ke Puskesmas Silawan

“Para petugas di Puskesmas Silawan sangat luar biasa. Layani masyarakat dengan hati, tulus dan iklas serta selalu semangat dalam bertugas. Saya minta agar disaat masyarakat menelepon ke petugasnya, segera melakukan penjemputan, apalagi pasien ibu hamil di rumah, untuk dilakukan pemeriksaan lebih lanjut di puskesmas. Terima kasih dan tetap ditingkatkan pelayanan kesehatan untuk masyarakat,” tandasnya. (prokopimbelu)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *